Pipa Limbah Buangan dan Fitting
Karakteristik saluran limbah dan air kotor buangan biasanya membutuhkan spesifikasi produk pipa sederhana. Karena kebutuhan ini biasanya tanpa tekanan dengan memanfaatkan grafitasi.
Meski demikian, cairan limbah khusus biasanya membutuhkan spesifikasi produk pipa tertentu. Untuk itu, beberapa hal yang perlu Anda perhatikan diantaranya:
- Jenis cairan yang akan disalurkan
- Suhu cairan limbah yang akan dialirkan
- Saluran buangan sederhana untuk limpahan air hujan
- Kebutuhan lain saluran buangan, seperti anti bising
Ada banyak produk pipa thermoplastik yang bisa Anda gunakan untuk beberapa kebutuhan diatas, seperti:
- Pipa PVC Limbah (SDR-41). Produk pipa jenis PVC ini paling direkomendasikan untuk saluran air limbah dan air kotor buangan. Standar internasional pipa jenis ini memiliki warna dominan cokelat (mempermudah identifikasi saluran limbah) dengan sistem penyambungan rubberring joint
- Pipa PVC. Adalah produk ideal untuk saluran limbah sederhana. Seperti buangan air kotor dan curahan air hujan dari atap rumah. Kelebihan penggunaan pipa jenis ini adalah harga yang murah, dan produk yang mudah dipasang
- Pipa Silent Technologi. Cocok untuk saluran air buangan gedung, hotel dan rumah tangga yang menginginkan saluran buangan tak lagi menimbulkan polusi bunyi